Sunday, 25 January 2015

Penyebab Dan Solusi Komputer Restart Sendiri

Anda yang berkunjung ke postingan kali ini pasti sedang mengalami masalah ini bukan? yaitu masalah komputer atau laptop anda tiba-tiba restart sendiri saat anda sedang asyik memainkannya. Komputer atau laptop yang suka restart sendiri memang menyebalkan, selain itu juga dapat membuat kita khawatir.

Sebelum anda menduga yang bukan-bukan, ada baiknya anda periksa terlebih dahulu apa penyebab dari komputer yang restart sendiri tersebut, Jika sudah tidak tahu cara mengatasi mengatasi masalah ini barulah anda bawa ke tempat service. Tapi sebelum membawa ada baiknya anda baca dulu postingan ini sampai habis, mana tahu ada poin yang dampat membantu masalah yang sedang anda hadapi.

Penyebab Dan Solusi Komputer Restart Sendiri

Ok, tanpa banyak bicara lagi mari langsung ke topik pembahasan mengenai Penyebab Dan Solusi Komputer Restart Sendiri

1. Terinfeksi virus. Jika komputer sudah terinfeksi virus, komputer atau laptop yang restart sendiri ini merupakan hal yang sudah wajar. Karena virus bisa berulah dengan cara melakukan restart pada komputer atau laptop. Untuk memeriksa apakah komputer sobat terinfeksi virus, cobala sobat scan komputer dengan antivirus yang paling update.

2. Jika setelah di scan virus tidak ditemukan, silahkan sobat cek pada scheduled task windows, coba diperhatikan apakah di scheduled task terdapat perintah untuk melakukan restart. Kadang software yang baru di install bisa gagal dan memerintah untuk melakukan restart.

Untuk membuka scheduled task, klik button start pilih accessories dan klik system tools. Ada baiknya anda coba untuk menguninstall software terakhir yang anda install karena bisa jadi softwar tersebut yang menjadi penyebab masalah ini.

3. Panas yang berlebihan pada processor juga dapat membuat komputer restart sendiri, karena jika komputer terlalu panas mainboard akan bertindak untuk merestart komputer sendiri, hal ini bertujuan agar tidak terjadi kerusakan pada komponen komputer.

Jadi, coba lah anda perhatikan apakah komputer atau laptop anda terasa panas pada saat komputer tersebut restart sendiri. Nah, jika memang ini masalahnya anda bisa mengatasinya dengan menggunakan alat bantu pendingin seperti fan casing yang dapat membuat aliran udara menjadi lebih lancar.

4. Komputer masih restart juga?, coba cek tenaga listrik pada cpu. Untuk power supply tipe lama biasanya tidak bisa mengaktifkan mainboard processor LGA, jadi jika anda tetap memaksakannya maka akibatnya komputer anda akan restart sendiri atau bahkan dampak yang paling parah adalah tidak akan bisa dinyalakan lagi.

Jadi, untuk megatasi hal ini coba ganti power supply dengan merek yang paling bagus dan terpercaya. Untuk standar yang dibutuhkan biasanya 450 W murni, ingat bukan yang tertulis pada label.

5. Jika keempat langkah tersebut sudah anda lakukan tapi komputer masih tetap restart sendiri, ada baiknya anda bawa saja ke tempat service komputer yang terpercaya, dikhawatirkan telah terjadi kerusakan pada mainboard. Jika hal ini benar, maka yang bisa memperbaiki hanya service komputer saja. Tapi jika komputer atau laptop masih bergaransi, anda bawa saja ke tempat anda membeli komputer atau laptop tersebut.

Itulah yang dapat saya berikan mengenai Penyebab Dan Solusi Komputer Restart Sendiri, saya kira cukup sampai disini postingan kali ini. Jika ada kesalahan saya mohon maaf.

Labels:

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home